HASIL GOL MILAN GLORIE VS INDONESIA ALL STARS 4-2 Bambang Pamungkas 2 Gol

Pada 2011, Milan Glorie diketahui juga berhasil mengalahkan Indonesia All Star Legend dengan skor telak 5-1. Dan, sekarang mereka kembali mengulang sukses tersebut.
Di babak pertama, Milan Glorie sudah unggul 2-1. Gol pembuka disumbangkan oleh Serginho pada menit ke-15. Bambang Pamungkas lalu mampu memperkecil ketertinggalan Indonesia Legend pada menit ke-35. Namun, jelang turun minum, Andriy Shevchenko kembali membawa Milan Glorie memimpin 2-1.
Pada babak kedua, Indonesia Legend kembali berhasil menyeimbangkan kedudukan. Bepe lagi-lagi mengoyak jala gawang Massimo Taibi dengan tandukan kepala pada menit ke-58.
Tapi, Milan Glorie mampu menambah pundi-pundi golnya. Mereka, bahkan mencetak dua gol melalui Maurizio Ganz serta Serginho, masing-masing pada menit 65 serta 78. Skor 4-2 untuk Milan Glorie itu bertahan hingga akhir laga. (art)
Susunan pemain:
Indonesia All Star Legend: Hendro Kartiko, Asep Dayat, Eko Pujianto, Yeyen Tumena, Kurniawan DY, Bima Sakti, Ponaryo Astaman, Ismed Sofyan, Firman Utina, Bambang Pamungkas, Isnan Ali.
Milan Glorie: Massimo Taibi, Angelo Carbone, Alessandro Costacurta, Franco Baresi, Andriy Shevchenko, Roberto Mussi, Stefano Eranio, Roque Junior, Massimo Oddo.
Video youtube Milan Glorie vs Indonesia All Stars 4-2 9/2/13 cuplikan gol BP Bambang Pamungkas.
Comments
Post a Comment